Rangkuman - Aktualisasi Akhlak Muslim (Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary, M.A.)
Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary
Kajian oleh: Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary, M.A.
Download kajian sebelumnya: “Husnuzhan kepada Allah – Aktualisasi Akhlak Muslim“.
Ringkasan Kajian: Aktualisasi Akhlak Muslim
Banyak penjelasan ulama yang berkaitan dengan akhlak dan adab, dari sana dapat kita tarik kesimpulan bahwa akhlak dan adab adalah satu proses yang dijalani oleh seorang insan untuk menuju kepada pribadi yang lebih baik atau pribadi yang lebih bermartabat. Baik berkaitan dengan diri pribadinya sebagai seorang muslim, bagaimana dia menjaga dirinya, menjaga sikap dan perilakunya. Juga adab ketika seorang muslim bermuamalah dengan sesamanya. Juga adab terhadap Allah Subhanahu wa Ta’ala, yang mana Allah Subhanahu wa Ta’ala adalah Rabb yang telah menyuruhnya untuk berakhlak mulia. Allah Subhanahu wa Ta’ala juga telah mengirim seorang Rasul sebagai teladan di dalam akhlak mulia tersebut.
Allah Subhanahu wa Ta’ala juga menjanjikan kepada hambaNya surga yang luasnya seluas langit dan bumi bagi hambaNya yang menghiasi diri dengan akhlak mulia. Apa yang telah dibahas pada kajian-kajian ini dan kajian-kajian sebelumnya hanyalah sekelumit tentang pembahasan akhlak. Pembahasan tentang hal ini sangat luas, karena iya menyangkut sikap dan perilaku manusia serta kebiasaan manusia.
‘Aisyah sendiri menggambarkan bahwa akhlak Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam itu adalah manifestasi dari apa yang tertuang dalam Al-Quran. Yaitu aplikasi ayat demi ayat yang termaktub didalamnya. Artinya dengan berakhlak mulia seseorang dikatakan telah mengamalkan isi dan kandungan Al-Quran. Apabila seorang hamba mengamalkan itu semua dengan niat ikhlas, semata-mata mengharap wajah Allah maka dia telah melakukan suatu ibadah yang sangat agung. Islam secara keseluruhan mengajak kepada kita semua agar berakhlak dengan akhlak yang mulia. Dan salah satu misi dakwah Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi wa Sallam adalah untuk menyempurnakan akhlak manusia. Maka tidak heran jika salah satu kunci sukses dakwah Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi wa Sallam adalah akhlak yang mulia.
Dan salah satu penyebab tertariknya manusia kepada agama Islam adalah karena keindahan akhlak umatNya yaitu kaum muslimin. Sehingga termasuk faktor kembalinya kejayaan umat ini adalah dengan akhlak yang mulia ini. Dimana kita tahu bahwa umat-umat lain menilai umat Islam dengan akhlak. Karena itu yang mereka tahu dan mereka saksikan. Maka dari itu sudah semestinya kaum muslimin menjadi yang terdepan dalam hal akhlak yang mulia. Menjadi contoh dan teladan bagi umat umat lainnya. Sebab keindahan dan keagungan Islam akan semakin terpampang nyata oleh manusia apabila kita mengamalkan dan menerapkan akhlak serta nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari.
Inilah salah satu bentuk dakwah yang sangat efektif kepada manusia di zaman ini. Dakwah tanpa bicara, dakwah tanpa berkata-kata, kita menerapkan akhlak mulia dalam kehidupan ini dan itu sekaligus menjadi faktor tersebarannya islam ke tengah-tengah umat manusia.
Akhlaq adalah ilmu terapan dan bukan ilmu teori. Yaitu apa yang kita nampakkan, apa yang kita lakukan dalam keseharian. Akhlak mulia ini alangkah baiknya kita mulai dari rumah kita. Demikian pula dengan memperkuat ketakutan kita kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala dimanapun kita berada. Mempertebal rasa takut kita kepada Allah adalah dasar dari akhlak yang mulia dan merupakan dasar dari ilmu. Seperti yang dikatakan oleh Imam Ahmad bahwa dasar ilmu adalah rasa takut kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala.
Download MP3 Kajian:Â Aktualisasi Akhlak Muslim
[do_widget id=blog_subscription-2]
Mari turut bagikan hasil rekaman ataupun link kajian yang bermanfaat ini, melalui jejaring sosial Facebook, Twitter, dan Google+ yang Anda miliki, agar orang lain bisa turut mengambil manfaatnya. Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala membalas kebaikan Anda.
Artikel asli: https://www.radiorodja.com/28612-rangkuman-aktualisasi-akhlak-muslim-ustadz-abu-ihsan-al-atsary-m/